Senin, 19 November 2012

This Is My School


HEYYYYY GUYS !!!

Lama nih ngga blogging!!!!!
Oke,  kesempatan kali ini aku akan sharing sedikit tentang bagian dalam sekolahku.
Oh, ya! Kalian tahu, sekolahku ini berada di jalan mayjend Soetoyo No. 7, Kebumen, jawa Tengah. Inilah SMA NEGERI 1 Kebumen, smansa  merupakan salah satu sekolah terfavorit di kebumen. Sekolah yang berstandar Internasional ini pada tahun 2015 mungkin bangunannya akan berbeda dengan tahun 2012 ini( yah, udah lulus deh).!!!!
Sebenarnya ada apa aja si di sekolah ini??????
Ya, seperti sekolah  pada umumnya yang memiliki banyak ruang kelas, satu ruang guru, satu ruang kepala sekolah, satu ruang  tata usaha, perpustakaan, koperasi siswa, kantin, berbagai macam labooraturium (bahasa, fisika, biologi, kimia, TIK) dan yang tidak umum adalah di SMANSA ini memiliki lebih dari  sepuluh kamar mandi atau toilet laki-laki dan perempuan (toilet laki-laki dan perempuan sendiri-sendiri loh ya :p). Belum lagi, nanti setelah di renovasi, makin banyak toilet yang akan dibangun. Tapi tenang, toilet di smansa rata-rata bersih dan memenuhi standar. Apalagi toilet yang baru dibangun itu, tujuh orang bisa masuk dalam kamar mandi. Berarti lebar, luas dan sangat leluasa  jika  digunakan oleh  satu orang. Hahahaha
Ada lagi yang tidak umum di smansa yaitu lapangan sekolah yang biasa dijadikan untuk tempat upacara dan  tempat olahraga, sekarang beralih fungsi menjadi tempat parkir kendaraan siswa-siswi smansa. Bisa dibayangkan????
Lapangan smansa yang sempit, separuh bagiannnya telah menjadi tempat parkir  dan separuh bagiannya masih bosa digunakan untuk olahraga. Kalau dilihat dari lantai dua bangunan smansa, lapangan itu merupakan pemandangan yang kurang sedap, karena kalau sudah siang, motor-motor yang pagi sudah terjajar rapi akan berantakan tak karuan (kadang-kadang).
 Sebenarnya lapangan yang ada di  smansa dibagi menjadi tiga bagian yaitu lapangan untuk basket di sebelah barat, lapangan voli di bagian tengah dan lapangan untuk berteduh di bagian timur. sebagai  tempat berteduh??? Ya, karena olahraga ngga ada gurunya anak perempuan bersantai ria dan berteduh di lapangan bagian timur sambil nanton anak laki-laki  yang  sedang  olahraga *upps.
Tetapi bagiku, ada manfaat ketika lapangan beralih fungsi sebagai tempat parkir  karena aku lebih gampang meletakkan kendaraan sehingga menjadi lebih dekat dengan kelas (menghemat energy jalan), yang kedua setiap hari senin ngga upacara so, pulang sekolah lebih awal dari biasanya, yeyeyeye ( bukan warga Negara yang baik) hahhaha. Yang ketiga, karena kelasku berada di lantai atas, jadi setiap pagi bisa melihat siswa-siswi yang sibuk mencari tempat parkir untuk  motornya  kalau barisan parkir sudah terisi penuh J
Aku rasa cukup sekian salah satu tampat, atau bahkan dua tempat yang aku deskripsikan  yang ada di SMA N 1 Kebumen  tercinta ini J

Tidak ada komentar:

Posting Komentar